Friday, July 3, 2009

Kehamilan Minggu 10: Usia Janin 8 Minggu

Berapa Besar Bayi Anda?

Pada kehamilan minggu kesepuluh, panajng dari kepala ke bokong janin anda sekitar 1,25 sampai 1,68 inci (31 sampai 42 mm). Pada saat ini, kita dapat memperkirakan berat badan bayi. Sebelum minggu ini, beratnya masih terlalu kecil untuk mengukur perbedaan mingguan. Sekarang, bayi mulai memiliki berat badan. Berat badan bayi sekitar 0,18 ons (5 g) dan sebesar plum besar. Bayi dihubungkan pada placenta dengan tali pusar. Kelopak mata bergabung dan mendekat sampai minggu 27 (usia janin—25 minggu).

Berapa Besar Anda?
Perubahan terjadi perlahan dan anda masih belum menampakkan perubahan besar. Anda mungkin memikirkan dan melihat pakaian hamil, tetapi anda mungkin belum membutuhkannya.

Kehamilan Molar
Suatu keadaan yang dapat membuat anda tumbuh besar terlalu cepat adalah kehamilan molar, kadang disebut gestational trophoblastic neoplasia (GTN). Terjadinya GTN mudah dimonitor dnegan pemeriksaan level HCG (lihat Minggu 5). Kehamilan molat dapat diobati dengan obat-obatan atau operasi.

Bila kehamilan terjadi, embrio tidak berkembang seperti biasa. Jaringan lain yang berkembang adalah jaringan placenta yang abnormal. Gejala yang umumnya terjadi adalah perdarahan selama trimester pertama. Gejala lainnya adalah ketidaksesuaian antara ukuran ibu dan usia kehamilannya. Setengahnya, seorang wanita terlalu besar. 25 %, terlalu kecil. Mual dan muntah yang berlebihan merupakan gejala lainnya. Kista mungkin terjadi di ovarium.

Cara yang paling efektif untuk mendiagnosis kehamilan molar adalah dengan USG. Gambar USG mempunyai penampakan “kepingan salju.” Kehamilan molar biasanya ditemukan bila USG dilakukan di awal kehamilan untuk menentukan penyebab perdarahan atau pertumbuhan rahim yang cepat.

Bila kehamilan molar telah didiagnosis, dilatasi dan kuret (D&C) biasanya dilakukan secepat mungkin. Setelah kehamilan molar terjadi, pengendalian kelahiran yang efektif penting dilakukan untuk memastikan kehamilan molar benar-benar hilang. Sebagian besar dokter menggunakan KB yang dapat dipercaya selama satu tahun sebelum hamil lagi.

Bagaimana Bayi Anda Bertumbuh dan Berkembang

Akhir minggu 10 merupakan akhir periode embrio. Pada saat ini, periode janin mulai. Periode ini ditandai dengan pertumbuhan janin yang cepat saat ketiga lapisan benih terbetuk. (Lihat Minggu 4 untuk informasi lebih lanjut.) Selama peridoe embrio, embrio sangat rentan pada hal-hal yang dapat mengganggu perkembangannya. Sebagian besar cacat bawaan terjadi sebelum akhir minggu 10. Bagian kritis dari perkembangan bayi anda berada di belakang anda.

Beberapa cacat terjadi selama periode janin. Akan tetapi, obat-obatan dan paparan yang membahayakan lainnya, seperti stress berat atau radiasi (sinar-X) dapat menghancurkan sel janin pada waktu kapanpun selama kehamilan. Terus hindari semua ini.

Pada akhir minggu 10, perkembangan sistem organ dan tubuh berjalan baik. Bayi anda mulai terlihat lebih seperti manusia.

Perubahan pada Anda

Perubahan Emosional
Saat kehamilan anda ditegaskan dengan uji atau tes kehamilan, anda mungkin terpengaruhi dalam banyak hal. Kehamilan dapat merubah banyak pengharapan anda. beberapa waita menganggap kehamilan sebagai tanda kewanitaan. Beberapa mengganggapnya berkat. Tetapi ada juga yang merasa kehamilan adalah suatu masalah.

Anda akan mengalami banyak perubahan dalam tubuh anda. Anda mungkin bertanya-tanya apakah anda masih menarik. Apakah pasangan anda masih akan tertarik pada anda? (Banyak laki-laki percaya wanita hamil cantik.) Apakah pasangan anda akan membantu? Berpakaian mungkin menjadi masalah. Bisakah anda terlihat cantik? Dapatkah anda belajar beradaptasi?

Jika anda tidak segera bergembira dengan kehamilan, jangan merasa kesepian. Anda mungkin menanyakan keadaan anda—itu biasa. Beberapa reaksi ini karena anda tidak yakin apa yang terjadi di masa depan.

Kapan dan bagai mana anda mulai menghargai janin sebagai orang yang berbeda bagi setiap orang. Beberapa wanita mengatakan bila tes kehamilan mereka positif. Yang lainnya berkata saat mereka mendengar detak jantung janin, biasanya sekitar 12 minggu. Bagi beberapa orang, saat mereka pertama kali merasakan gerakan bayi, antara minggu 16 dan 20.

Anda akan merasakan emosional terhadap banyak hal. Anda mungkin merasa suka murung, menangis pada hal sepele atau melamun. Suasana emosional ini normal dan berlanjut pada beberapa tingkat sepanjang kehamilan anda.

Bagaimana anda dapat membantu diri sendiri untuk mengatasi perubahan emosional? Salah satu hal terpenting yang dapat anda lakukan adalah mendapatkan perawatan prenatal yang baik. Ikuti rekomendasi dokter anda. tepati semua perjanjian prenatal anda. bangun komunikasi yang baik dengan dokter anda dan stafnya. Bertanyalah. Jika terdapat suatu hal yang mengganggu anda atau mengkhawatirkan anda, diskusikan dengan seseorang yang dapat dipercaya.

Bagaimana Tindakan Anda Mempengaruhi Perkembangan Bayi Anda?

Vaksinasi dan Imunisasi
Banyak vaksin yang tersedia dapat membantu mencegah penyakit. Baksin diberikan untuk menyediakan anda perlindungan melawan infeksi. Vaksin biasanya diberikan dengan injeksi atau secara oral.

Sebagian besar wanita usia produktif di Amerika Serikat dan Kanada harus diimunisasi campak, gondok, rubella, tetanus, dan difteria. Sebagian besar orang yang lahir sebelum tahun 1957 terpapar dan terinfeksi dengan campak, gondok, rubella, dan dapat dihitung kebal. Mereka mempunyai antibodi sehingga terlindung.

Kunjungan ke Dokter

Marcia sangat sedih saat dia menghubungi kantor saya. Kakinya terluka karena pipa yang berkarat dan berpikir dia membutuhkan suntikan tetanus. Kami memeriksa rekam medisnya dan meyakinkan dia masih memiliki vaksinasi. Anda perlu mendapat imunisasi tetanus, difteria dan batuk rejan jika anda telah menerima setidaknya tiga dosis vaksin DPT dan jika dosis terakhir diberikan minimal satu tahun setelah dosis sebelumnya. Imunisasi dibutuhkan setiap 10 tahun. Marcia mendapat vaksinasi 2 tahun sebelumnya. Jika anda tidak yakin kapan atau apakah anda sudah divaksin, periksakan kepada dokter anda.


Bagi wanita yang lahir setelah tahun 1957, keadaannya mungkin tidak begitu jelas. Tes darah untuk campak penting dilakukan untuk menetukan imunitas. Diagnosis rubella sulit dilakukkan tanpa tes darah karena banyakpenyakit yang memiliki gejala yang sama. Diagnosis gondok oleh dokter atau vaksinasi gondok merupakan bukti penting terhadap imunitas.

Vaksinasi campak, gondok, dan rubella (MMR) harus dilakukan hanya bila wanita menggunakan KB. Dia harus terus menggunakan kontrasepsi selama minimal 3 bulan setelah menerima imunisasi ini. Vaksinasi lainnya juga penting seperti vaksin tetanus (DPT; difteria, pertusis (batuk rejan), tetanus).

Risiko Paparan
Penting untuk memikirkan risiko anda terhadap paparan pada berbagai penyakit bila anda memutuskan untuk mendapatkan vaksinasi tertentu. Usahakan untuk mengurangi kemungkinan terpapar pada penyakit dan kesakitan. Hindari mengunjungi daerah yang memiliki penyakit prevalensi. Hindari orang (biasanya anak-anak) dengan kesakitan tertentu.

Sulit untuk menghindari semua paparan terhadap penyakit. Jika anda terpapar, atau jika paparan tidak dapat dihindari, risiko terhadap penyakit itu harus diseimbangkan dengan efek vaksinasi.

Setelah itu, vaksin harus dievaluasi keefektifannya dan potensinya untuk kehamilan yang berkomplikasi. Ada sedikit informasi mengenai efek vaksin yang membahayakan terhadap janin. Umumnya, vaksin aman. Vaksin campak yang hidup seharusnya tidak diberikan pada wanita hamil. Imunisasi yang direkomendasikan untuk digunakan selama kehamilan adalah vaksin DPT. Vaksin MMR harus diberikan sebelum kehamilan atau setelah persalinan. Wanita hamil menerima vaksinasi primer terhadap polio hanya jika risiko terpapar terhadap penyakit itu tinggi; hanya vaksin polio inaktif yang boleh digunakan.

Tip untuk Minggu 10

Biasanya payudara anda terasa gatal dan sakit di awal kehamilan. sebenarnya, hal ini bisa menjadi salah satu tanda pertama kehamilan.


Efek Infeksi pada Bayi Anda

Beberapa infeksi dan penyakit yang diderita wanita juga dapat mempengaruhi bayinya selama periode pertumbuhan ini. Berikut ini adalah daftar beberapa infeksi dan penyakit, dan efeknya pada janin.

Infeksi

Cytomegalovirus (CMV)

Rubella (campak Jerman)

Syphilis

Toksoplasmosis

Varicella

Efek pada Janin

mikrosefali, gangguan otak, kehilangan

pendengaran

katarak, tuli, luka pada jantung, dapat

mempengaruhi semua organ

kematian janin, gangguan kulit

kemungkinan berefek pada semua organ

kemungkinan berefek pada semua organ


Rubella selama Kehamilan

Sebaiknya anda memeriksakan imunitas terhadap rubella sebelum hamil. Rubella (campak Jerman) selama kehamilan dapat menyebabkan keguguran atau cacat pada janin. Karena tidak ada pengobatan untuk rubella, pendekatan terbaik adalah pencegahan.

Jika anda tidak kebal, anda dapat menerima vaksinasi sementara anda menggunakan KB. Jangan menerima vaksinasi dalam waktu singkat sebelum atau selama kehamilan karena kemungkinan terpaparnya bayi terhadap virus rubella.

Gizi Anda
Protein memberikan anda asam amino, yang penting untuk pertumbuhan dan perbaikan embrio/janin, placenta, rahim, dan payudara. Kehamilan meningkatkan kebutuhan protein anda. Usahakan mengkonsumsi 50 g protein setiap hari selama trimester pertama dan 60 g setiap hari selama trimester kedua dan ketiga. Akan tetapi, protein hanya memenuhi sekitar 15% dari total pemasukan kalori anda.

Sumber protein banyak terdapat dalam lemak. Jika anda memperhatikan kalori anda, pilihlah sumber rendah lemak dari unggas, ikan, daging merah, telur, kacang, biji, dan buncis dan kacang kering. Beberapa makanan protein yang dapat anda pilih, dan ukuran penyajiannya, antara lain:
- Kacang panjang—1 gelas
- Keju, mozarella—1 ons
- Ayam, panggang, tanpa kulit—1/2 dada
- Telur—1
- Hamburger, panggang, tidak berlemak—31/2 ons
- Susu—8 ons
- Mentega kacang—2 sendok makan
- Tuna, dikaleng dalam air—3 ons
- Yogurt—8 ons


Pembangun Otak

Kolin dan docosahexaenoic (DHA) dapat membantu sel otak bayi selama perkembangan janin dan setelah melahirkan, jika bayi menyusui. Kolin terdapat dalam susu, kacang, roti, dan daging sapi. DHA terdapat dalam ikan, kuning telur, unggas, daging, minyak canola, kenari, dan biji gandum. Jika anda makan makanan ini selama kehamilan dan selama anda menyusui, anda dapat membantu bayi anda mendapatkan supplemen penting ini.


Diet selama Kehamilan?

Jangan berdiet untuk mengurangi berat badan selama kehamilan! Anda harus menambah berat badan sekarang; karena dapat membahayakan bayi anda jika anda tiak menambah berta badan. Wanita dengan berat badan normal dapat menambah berat antara 25 dan 35 pon saat hamil. Penembahan berat badan anda memberikan petunjuk kepada dokter anda terhadap kesehatan anda dan bayi anda.

Kehamilan bukan waktu untuk bereksperimen dengan diet yang berbeda atau mengurani kalori. Akan tetapi, ini tidka berarti anda dapat memakan apapun yang anda inginkan, kapanpun yang anda inginkan. Berolahraga dan rencana nutrisi yang memadai, tanpa “junk food” akan membantu anda mengatur berat badan anda. pandailah memilih makanan. Benar anda makan untuk berdua—tetapi anda haru makan dengan bijaksana untuk anda berdua!

Anda Juga Harus Tahu

Chorionic Villus Sampling
Chorionic Villus Sampling (CVS) adalah tes yang digunakan untuk mendeteksi kelainan genetik. Sampling dilakukan pada awal kehamilan, biasanya antara minggu kesembilan dan kesebelas.

CVS dilakukan untuk banyak alasan. Tes ini membantu mengidentifikasi masalah yang berhubungan dengan cacat genetik, seperti Down syndrome. Tes ini menggunakan amniocentesis karena dilakukan lebih awal dalam kehamilan; hasilnya sekitar 1 minggu. Jika kehamilan akan diakhiri, dapat dilakukan lebih awal dan berisiko lebih kecil terhadap wanita.

Chorionic villus sampling menempatkan suatu alat melalui serviks atau perut untuk memindahkan jaringan janin dari placenta. Risko keguguran lebih kecil setelah prosedur ini, maka tes harus dilaksanakan oleh seseorang yang berpengalaman dalam tekniknya.

Jika dokter anda merekomendasikan CVS, tanyakan mengenai risikonya. Risiko keguguran kecil—antara 1 dan 2%

Fetoskopi
Fetoskopi memberikan pandangan bayi dan placenta di dalam rahim anda. dalam beberapa kasus, kelainan dan masalah dapat dideteksi dan dikoreksi.

Tujuan fetoskopi adalah untuk mengoreksi kelainan sebelum masalah makin buruk, yang dapat mencegah janin dari perkembangan normal. Seorang dokter dapat melihat masalah lebih jelas dengan fetoskopi daripada USG.

Tes dilakukan dengan menempatkan skop, seperti yang digunakan dalam laparoskopi atau arthroskopi, melalui perut. Prosedur yang dilakukan sama dnegan amniocentesis, tetapi fetoskopi lebih luas daripada jarum yang digunakan pada amniocentesis.

Jka dokter anda menyarankan fetoskopi pada anda, diskusikan risTko yang mungkin, keuntungan dan kerugian dari prosedurnya dengan dokter anda. tes harus dilakukan oleh seseorang yang berpengalaman. Risiko keguguran 3 sampai 4% dengan prosedur ini. prosedur ini tidak tersedia di semua tempat.

Tip buat Ayah

Apakah anda peduli dengan seks selama kehamilan? Anda berdua mungkin memiliki pertanyaan, maka bicarakan bersama dan dengan dokter pasangan anda. Kadangkala selama kehamilan anda perlu menghindari hubungan intim. Akan tetapi, kehamilan merupakan kesempatan untuk meningkatkan kedekatan dan keintiman anda sebagai pasangan. Seks dapat menjadi bagian positif dari pengalaman ini.

Sumber: dari sini

No comments:

Post a Comment